Pages

Minggu, 27 Mei 2012

Ketika Anak Kimia Bicara Tentang Cinta

Siapa bilang kimia itu membosankan, mengerikan dan bikin mumet otak??? *eh, emang iya ya? ... #NgomongSamaCermin #DijambakDariBelakang 

Oke, fokus! 
Justru, kalau kamu benar-benar memahaminya, maka akan menjadi lebih menyenangkan loh :D
Ssstt...kimia juga bisa berbicara tentang cinta loh... #NgedipinMata50X

Apa?! Gak percaya? yaudah, baca aja postingan berikut sampai khatam ;P


Gombal gembel anak kimia... 

nb : Biasanya yg suka beginian sih anak asisten atau tingkat akhir yang kerjaannya duduk di koridor kampus karena udah gak ada kuliah a.k.a gak ada kelas dan.............Aarrrgghh!  *kemudian disiram pake sulfat

Kamu mau ngajarin aku nggak ?
Aku gak ketemu nih nyari entalpi. 
Kenapa ya rumus entalpi gak bisa buat nyari perubahan cintaku ke kamu ? *kalo rumus entalpi buat ngrubah ipeka kamu, bisa gak? :P

Kamu tahu kan kalau ikatan hidrogen itu kuat banget ?
Bahkan lebih kuat dari ikatan Van der Waals.
Tapi kenapa ya para ahli kimia belum tahu kalau ikatan kita jauh lebih kuat?  

Tidak ada bilangan kuantum yang bisa mengukur cintaku padamu.

Aku tak peduli berapa atom yang dibutuhkan atom C dan atom H untuk berpasangan membentuk senyawa
Yang aku tahu,cukup 1 atom Me dan 1 atom U untuk membentuk senyawa Us.

Aku juga tak peduli berapa banyak elektron bebas yang dibutuhkan untuk H berikatan dengan O
Yang kutahu hanya elektron cinta yang membuatku berikatan denganmu.

Kalau ikatan cinta kita itu kovalen,
maka gak ada kalkulator yang sanggup menghitung energi ikatan untuk memutuskan cinta kita, 
kecuali atom cinta kita sendiri yang memutuskannya.

Tahu gak kenapa senyawa cinta kita gak bisa jadi ikatan ion ? baik (+) maupun (-)
Karena aku nggak ingin melepas elektron cintamu maupun menyerap elektron cinta atom lain.

Next,

Puisi Kimia Cinta...

senyum manismu bagaikan NaOH pekat
yang menetes perlahan dari buret Schelbagh
menimpa HCl dalam erlenmeyer jiwaku
ku aduk perlahan dengan magnetic stirrer
membasakan pH suasana hatiku
hingga Phenolptalin memerah.

Ketika hatiku pengap bagai di ruang asam
kau datang membawa kesegaran aroma asam butirat
Tapi jangan khawatir cinta kita bisa dikatalis pake selen supaya
cepat tumbuh.

Masih ingatkah engkau waktu penetapan kadar protein?
nah, selenium dan asam sulfat bisa membuat daya dobrak pemanasan
makin oke..

Jika masih belum puas dan percaya dengan keyakinan cintaku padamu,
bawalah indikator phenol ptealin, celupkan di dasar hatiku, jika
berubah warna, maka itu artinya cintaku palsu. dan itu tidak akan
terjadi padaku

Tapi, jangan kau balas cintaku dengan keputusan serumit rantai DNA, 
apalagi jika aku tak punya enzim  semangat untuk memutus rangkaian itu. 
Daripada kau buat rekayasa genetika di lab tanaman,
lebih baik buat rekayasa cinta seperti yang dinyanyikan Camelia
Malik… 

*Halah...bait baris terakhir prett baget deh. Hahaha...

Kalo yang ini surat cinta <3 ...



Dear  
you,


Tak perlu kamu ragukan lagi, tidak ada bilangan kuantum yang bisa mengukur cintaku padamu, cintaku jauh melebihi bilangan Avogadro, dan akan terus mengikuti asas Pauli, satu orbital maksimun hanya dapat menampung 2 elektron, seperti halnya cintaku padamu, hanya ada aku dan kamu..

Aku tau semua sudah ada pasangannya, seperti enzim yang hanya akan bereaksi dengan substratnya, dan kuharap kamulah substrat itu karna hanya padamulah aku bereaksi..

Walaupun sekarang reaksi kita masih terbatas pada reaksi searah, yang perlahan lahan menghabiskan reaktan dalam membentuk produk, tetap kan ketempuh jalan itu walaupun harus habis beraksi..

Aku tak peduli berapa atom yang dibutuhkan atom C dan atom H untuk berpasangan membentuk senyawa. Yang aku tahu, cukup 1 atom Me dan 1 atom U untuk membentuk senyawa Us..

Cinta kita tak perlu sekuat ikatan hidrogen, karena aku ga suka ada jarak diantara kita. Aku juga tak ingin senyawa cinta kita berupa ikatan ion. Karena aku ga ingin melepas elektron cintamu maupun menyerap elektron cinta atom lain. Kuharap ikatan cinta kita itu kovalen, ikatan yang saling membutuhkan dan saling melengkapi.

Saat kamu sudah mengerti ketulusanku, kuharap reaksi kimia kita tidak lagi searah, tapi dua arah, dan bolak balik mencapai kesetimbangan relatif. Walaupun kadang konsentrasi cinta kita berubah, temperatur hubungan kita meningkat, dan volume/tekanan hati kita berubah, sistem kesetimbangan cinta kita tidak akan terganggu, insyaAllah…

"Aku mencintaimu dengan sederhana, seperti kata yang tak sempat disampaikan oleh Uranium kepada Timbal, yang mengharuskannya meluruh jadi tiada"

Dan terakhir...*lap keringet pake sarung

penjelasan tentang reaksi kimia cinta :D


Cinta membutuhkan pengorbanan. Kita bisa berkorban demi cinta—itu adalah hal yang wajar. Bagaimana tanda kita mencintai seseorang? Kita turut berbahagia bila orang yg kita sayangi berbahagia—itulah cinta. Kita ikut senang bila orang yang kita sayangi senang—itulah cinta. Hati kita ikut terpukul ketika hati orang yang kita sayangi terpukul—itulah cinta. Tidak ada yang lebih menyenangkan di dunia ini daripada melihat orang yang kita cintai hidup bahagia bersama kita…

Cinta belum tentu bahagia bersama kita, karena itulah cinta butuh pengorbanan. Tidak ada pengorbanan dalam bidang kimia yang lebih mengharukan daripada inhibitor korosi. Inhibitor korosi membiarkan dirinya mengalami kehancuran demi melindungi sesuatu yang lebih berharga dari dirinya sendiri. Sama halnya dengan kita. Kita rela terkikis, sakit, perih, dan tersiksa, hanya untuk melindungi cinta kita agar dia tetap hidup tenang dan bahagia dengan siapapun dia terikat

Reaksi cinta seperti reaksi enzimatis. Ketika kita memberikan cinta, penerima cinta akan ’membentuk keadaan yang stabil setelah menerima cinta’. Penerima cinta akan mencoba mencari sedemikian rupa pada tingkat energi seperti apa dia akan mencapai keadaan stabilnya ketika menerima cinta. Bila setelah mendapatkan cinta keadaannya justru menjadi tidak nyaman, dia akan mencari pemberi cinta yang lain…


Sebaliknya, bila dia sudah dan telah mencari keadaan nyamannya setelah menerima cinta tersebut, dia tidak bisa bereaksi lagi dengan yang lain, karena keadaannya saat itu sudah keadaan PALING stabil dan nyaman. Artinya, keadaan tersebut adalah hasil bentukan si penerima cinta itu sendiri. Pemberi cinta tidak bisa menentukan posisi kestabilan penerima ; dia hanya bisa memberikan cintanya…
Ketika sudah dalam keadaan paling stabil dan nyaman, ikatan cinta pun terbentuk. Ikatan cinta ini adalah ikatan cinta yang kuat, dan tidak bisa diganggu oleh pemberi cinta yang lain. Mengapa ikatannya kuat? Karena yang berperan dalam ikatan cinta tersebut adalah dari kedua pihak –pemberi maupun penerima–, bukan hanya salah satu pihak. Sang pemberi, telah memberikan cintanya—sang penerima, telah memberikan ruang yang ia miliki dan dibentuk sendiri untuk menerima pemberian cinta. Tidak ada yang bisa memutuskan ikatan cinta yang kuat ini…
Pertanyaan yang muncul adalah : apakah ada kemungkinan bagi kedua spesi untuk membentuk ikatan dengan spesi lain diluar ikatan cinta mereka ?
Jawabannya YA, bisa. Tapi (skali lagi, tapi..), hanya berupa ikatan lemah. Sekuat-kuatnya ikatan lemah ini, tidak akan bisa memutuskan ikatan cinta yang telah stabil dan kuat terbentuk. Keberadaan ikatan lemah inilah yang justru memperkuat struktur yang sangat rumit sekalipun, menjadi struktur indah yang beraturan. Setidaknya, seharusnya seperti itu….

Nah, ternyata Kimia itu gak serumit yang kalian bayangkan kan? 
Kita bisa memahami sesuatu dari cara pandang (persepsi) kita masing-masing. Semakin kita nyaman dengan persepsi tersebut maka kita semakin mengerti tentang sesuatu tersebut. :)


Love is like the sun coming out of the clouds and warming your soul.
*Senyawa yang menenangkan jiwa : CH3Cl (kloroform).

16 komentar:

  1. Keren kak (y) gombalan nya banyakin biar makin oke

    BalasHapus
  2. Keren kak (y) gombalan nya banyakin biar makin oke

    BalasHapus
  3. Keren bgt sebagai anak ipa bangga😇

    BalasHapus
  4. Suka banget sama tulisannya,buat lgi dong yg keren jugak

    BalasHapus
  5. Copas ka bolehkan:)) trima kasih:))

    BalasHapus
  6. Copas ka bolehkan:)) trima kasih:))

    BalasHapus
  7. Kerenn slurr��izin copas ya

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...